Kelistrikan dan Elektronika

Download PUIL 2011, Persyaratan Umum Instalasi Listrik Terbaru

Download Buku Penjelasan PUIL 2011 Bergambar

Download PUIL 2011, Persyaratan Umum Instalasi Listrik Terbaru. Puil 2011 merupakan petunjuk dan penjabaran yang lengkap berdasarkan Standar nasional Indonesia dan mengikuti kaidah prosedur internasional. Download Puil 2011 ini akan sangat bermanfaat bagi instalator, pengguna rumahan, kalangan hobi, bahkan mahasiswa yang ingin mendapatkan referensi petunjuk instalasi listrik yang benar.

Silahkan Klik Link Dibawah ini

Salah satu faktor penting bagi terpenuhinya keselamatan ketenagalistrikan adalah pemasangan instalasi listrik yang memenuhi ketentuan dan atau standar yang diatur dalam Persyaratan Umum Instalasi Listrik (PUIL) sebagai acuan untuk pemasangan instalasi listrik.

PUIL sejak pertamakali diterbitkan pada tahun 1964 telah mengalami beberapa kali perubahan yaitu PUIL 1977, PUIL 1987, PUIL 2000 dan terakhir PUIL 2011. Sejak tahun 2000, PUIL sebagai Peraturan Umum Instalasi Listrik berubah menjadi Persyaratan Umum Instalasi Listrik dan diberlakukan secara
wajib.

Baca Juga:  Menghitung Kebutuhan Panel Surya untuk Rumah Tangga

Terbitnya Download PUIL 2011 (SNI 0225:2011), akan menjadi acuan baru pemasangan instalasi listrik, yang merevisi PUIL sebelumnya dalam rangka mengikuti perkembangan teknologi dan perkembangan standar Internasional.

Mengingat PUIL berisikan persyaratan, spesifikasi teknik dan besaran listrik yang digunakan sebagai pegangan pemasangan instalasi listrik, maka untuk memudahkan masyarakat serta agar terhindar dari keraguan dalam hal pemilihan spesifikasi, jenis dan cara pemasangan peralatan listrik, disusunlah buku penjelasan PUIL 2011 yang berisi tentang keterangan tambahan, perhitungan dan jenis gambar peralatan listrik yang diperlukan, dengan nama: Penjelasan PUIL 2011.

Buku ini merupakan buku pelengkap/tambahan yang menjelaskan hal-hal yang diatur dalam PUIL 2011, maka buku ini tidak dapat digunakan secara mandiri tanpa disertai dengan buku PUIL 2011, atau dengan kata lain buku ini harus digunakan bersama-sama dengan buku PUIL 2011.

Baca Juga:  Stabilizer Listrik, Jenis dan Cara Kerja Stabilisator Tegangan Listrik

Buku ini merupakan rintisan, karena itu hanya sebagian ayat/subayat dalam PUIL 2011 yang dijelaskan. Diharapkan untuk masa mendatang akan lebih banyak lagi ayat/subayat dalam PUIL 2011 yang perlu dijelaskan. Kami harapkan para pembaca dapat memberikan saran, usulan dan masukan untuk penyempurnaan buku ini.

Dibawah ini ada 2 Link Download yaitu SNI PUIL 2011 dan Buku Penjelasan PUIL 2011, semoga memberikan manfaat bagi para pembaca, kalangan hobi, maupun instalator listrik.

 

Builder Indonesia

Builder ID, Platform Online terdepan tentang teknologi konstruksi. Teknik perkayuan, teknik bangunan, Teknik pengelasan, Teknik Kelistrikan, teknik konstruksi, teknik finishing dan pengecatan.Review produk bangunan, review Alat pertukangan, informasi teknologi bahan bangunan, inovasi teknologi konstruksi

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detected

Non Aktifkan Adblocker untuk Bisa membaca Artikel Kami