Maxstrength Cement, Semen Canggih untuk Mega Struktur Tahan 100 Tahun

Maxstrength Cement, Semen Canggih untuk Mega Struktur Tahan 100 Tahun. PT Semen Indonesia (Persero) Tbk. meluncurkan produk semen terbarunya dengan merek MaxStrength Cement. Kebutuhan infrastruktur yang semakin pesat dan massif membuat banyak perusahaan semen berusaha berlomba berinovasi. Salah satunya perusahaan semen BUMN Indonesia yang berusaha menawarkan solusi semen tingkat tinggi.
Produk ini diklaim sebagai jenis semen portland slag pertama yang diproduksi di Indonesia. Selain ramah lingkungan varian teranyar ini diklaim mampu bertahan hingga 100 Tahun.
Peluncuran produk baru tersebut diumumkan Direktur Marketing dan Supplay Chain, Ahyanizzaman, Rabu (20/9), pada konpers Indonesai Business and Development (IBD) Expo 2017 di JCC Jakarta.
MaxStrength Cement merupakan semen portland slag dengan spesifikasi yang diformulasikan khusus bagi industi ready mix dan precast untuk kebutuhan pembangunan mega structure, seperti konstruksi jembatan, flyover, terowongan bawah tanah, sky scrapper dan tower sesuai dengan kebutuhan bangunan masyarakat modern saat ini.
Ahyanizzaman mengatakan Max Strength Cement yang diproduksi Semen Indonesia merupakan jenis semen portland slag pertama yang diproduksi di Indonesia.
Max Strength Cement disebukan memiliki beberapa keunggulan, seperti memiliki kuat tekan dan kuat lentur yang tinggi. Produk ini juga memiliki panas hidrasi yang lebih rendah sehingga meningkatkan keawetan beton terhadap kondisi lingkungan yang agresif, seperti serangan karbonasi, chloride, dan sulfat tinggi. Keunggulan lain, Max Strength Cement mampu memperpanjang usia beton atau bangunan.
“Semen ini cocok untuk bangunan yang membutuhkan kuat lentur yang tinggi seperti jembatan dan fly over. Struktur bangunan lebih awet sehingga bisa mengurangi biaya perawatan. Dan tahan hingga 100 tahun,” katanya.
MaxStrength Cement merupakan semen yang ramah lingkungan karena meningkatkan sustainability bangunan, mengurangi emisi CO2 , dan menekan penggunaan energi di dalam proses produksi.
Sebelumnya, Corporate Secretary Semen Indonesia Agung Wiharto mengatakan dengan kapasitas produksi Semen Indonesia Grup sebesar 34 juta ton, pangsa pasar emiten dengan kode saham SMGR ini mencapai 41,7% untuk industri secara nasional.
Semen Indonesia Optimis dengan massifnya perkembangan pembangunan infrastruktur di era sekarang, Produk Max Strength Cemen bisa menjadi solusi yang inovatif dan efisien.



