Pertukangan KayuTips & Trik
Pintu Kayu Kurang Panjang? Begini Cara Menambah Panjang Pintu
Pintu Kayu Kurang panjang? Begini Cara Menambah Panjang Pintu. Terkada karena selesai Renovasi ruangan atau rumah pintu menjadi kurang apanjang atau bahkan terlalu panjang. Jika pintu terlalu panjang tentu lebih mudah untuk memotongnya. Cukup dipotong atau di ketam bagian atas dan bawahnya agar sesuai dengan lubang kusen.
Namun jika yang terjadi adalah pintu kurang panjang hingga 3 cm maka harus sedikit berinovasi agar pintu tidak terbuang atau membeli yang baru. beberapa peraltan yang harus di siapkan adalah:
- Bor
- Driver untuk menyekrup
- Gergaji kayu (circular saw)
- Lem kayu
- Dempul kayu
- Amplas Grit 120-340
langkah-langkahnya dalah sebagai berikut:
- Lepaskan pintu dari kusen.
- Sekrap bagian bawahnya dengan mesin serut jika tidak ada cukup diamplas hingga catnya terkelupas agar mudah direkatkan dengan lem.
- Siapkan kayu sambungan (sambung pada bagian bawah pintu karena relatif tidak kelihatan). Usahakan kayu sambungan berasal dari jenis yang sama dengan pintu, bila perlu cocokkan arah serat dan bentuknya.
- Beri lem pada ujung bawah pintu dan juga sambungan bawah pintu. Lalu sekrup minimal dengan 3 sekrup.
- Pada sambungan isi dengan dempul kayu lalu amplas dengan grit 120 dan grit 280.
- Jika sambungan sudah samar pintu bisa difinishing ulang agar tidak tampak sambungan kayunya.
Selamat ber Kreasi!